PANGANDARAN TODAY - Manchester City dilaporkan siap melepas Aymeric Laporte untuk mendapatkan dana demi memburu Josko Gvardiol dari RB Leipzig.
Pemain berusia 28 tahun itu menjadi andalan skuat asuhan Pep Guardiola sejak bergabung dengan The Citizens dari Athletic Bilbao pada Januari 2018 lalu.
Total, Laporte telah tampil sebanyak 170 pertandingan untuk City di semua kompetisi, mencetak 12 gol dan memenangkan total delapan trofi, termasuk empat gelar Premier League.
Baca Juga: LKPJ Bupati Tepat Waktu, Ketua DPRD: Tingkatkan Pendapatan Dengan Optimalisasi Melalui Digitalisasi
Pemain Timnas Spanyol yang tampil sebagai pemain pengganti dalam 10 pertandingan di semua kompetisi musim ini, harus bersaing dengan empat bek tengah lainnya untuk mendapatkan tempat reguler.
Di posisinya, ada Ruben Dias, John Stones, Nathan Ake, dan Manuel Akanji, yang bergabung dengan The Citizens musim panas lalu. Sulit bagi Laporte untuk menggeser keempat pemain ini lantaran penampilan mereka sedang gemilang.
Laporte sendiri terikat kontrak di Stadion Etihad hingga Juni 2025, Tetapi menurut Sport, bek tengah itu ingin meninggalkan Man City musim panas ini untuk mencari tempat reguler di tim utama.
Baca Juga: Tiket KA Jarak Jauh Lebaran Stasiun Gambir dan Pasar Senen Dapat Dipesan
Laporan itu menambahkan bahwa juara bertahan Premier League itu tak keberatan berpisah dengan pemain yang menjadi incaran Barcelona dan Real Madrid tersebut.
Potensi keluarnya Laporte dari Etihad diduga akan membuka pintu bagi Man City untuk meningkatkan pengejaran mereka terhadap bintang RB Leipzig, Josko Gvardiol, yang telah menarik minat sejumlah klub top Eropa, termasuk Chelsea, Liverpool dan MU.
Pemain berusia 21 tahun itu telah berkembang menjadi salah satu prospek paling cemerlang di dunia sepak bola sejak pindah ke Jerman dari Dinamo Zagreb pada 2021. Di RB Leipzig ia berhasil meningkatkan permainannya ke level baru.
Baca Juga: Berikut Panduan Melaksanakan Shalat Nisfu Syaban 1444 H, Dilengkapi Dengan Bacaan Doa Syaban
Pemain internasional Kroasia dengan 19 caps itu telah tampil 75 kali di semua kompetisi untuk RB Leipzig, mencetak empat gol, termasuk gol penyeimbang dalam hasil imbang 1-1 melawan Man City di leg pertama babak 16 besar Liga Champions bulan lalu.***
Artikel Terkait
Pemerintah Relokasi TBBM Plumpang ke Lahan Pelindo
Kapolri Jenguk Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang di RS Polri
Berakhir Rusuh, Panitia Event Trail di Ranca Upas Minta Maaf
Genit, Zodiak Ini Terlihat Suka Menggoda Meski Sudah Memiliki Pasangan
Harus Tahu, Ini Amalan-amalan di Malam Nisfu Syaban 1444 H, Dilaksanakan Malam Ini, Selasa 7 Maret 2023